Kamis, 09 Juni 2011

Tutorial Membuat Aplikasi Database Dengan Delphi 7 Part-4

Okey , sebelum mulai tutorial kali ini.Bagi anda yang pertama kali mengunjungi blog saya khususnya tutorial pembuatan aplikasi database dengan delphi 7 , ada baiknya untuk menyimak terlebih dahulu tutorial sebelumnya.PART-1 , PART-2 dan PART-3.Agar lebih memahami tutorial ini dari awal.Sebagaimana saya beritahukan pada tutorial sebelumnya , bahwa kali ini kita akan membuat report untuk form input data barang.Bila belum menginstall komponen Quickreport standart dan belum tau cara penggunaannya , bisa anda lihat DISINI.Sebagai catatan , dalam tutorial kali ini saya menggunakan Quickreport versi 4 Pro.Silahkan lihat infonya DISINI.Namun bila anda menggunakan Quickreport versi standart pun tidaklah jadi soal.Setelah semua siap , mari kita mulai.
Buka kembali project yang telah kita buat sebelumnya.Lalu tambahkan komponen Quickreport pada form input barang.Rubah property datasetnya menjadi DM.TBarang dan property namenya menjadi QRbarang.Sebenarnya , kita bisa membuat form khusus untuk menyimpan laporan.Hanya peluang untuk Acces Violation errornya cukup tinggi (pengalaman saya).Untuk itu saya menambahkan komponen reportnya pada form input barang.Tambahkan komponen button dengan property caption Cetak dan property name btnCetak.Tempatkan di bawah tombol hapus , diatas tombol keluar.Bila sudah , saatnya kita mengotak-ngatik komponen quickreport.Tambahkan komponen-komponen berikut pada QRbarang.


Nama komponen
Property
Keterangan
QRband
bandType:rbTitle
Sekat pada bagian atas sebagai title
QRband
bandType:rbDetail
Sekat pada bagian tengah
QRband
bandType:rbSubDetail
Sekat pada bagian bawah
QRlabel
Caption : Data Barang
Tempatkan pada rbTitle
QRlabel
Caption:NO
Tempatkan pada rbDetail
QRlabel
Caption :Kode Barang
Tempatkan pada rbDetail
Qrlabel
Caption :Nama Barang
Tempatkan Pada rbDetail
QRlabel
Caption:Jumlah Stok
Tempatkan Pada rbDetail
QRlabel
Caption:Satuan
Tempatkan Pada rbDetail
QREXPR
Function:Count
Tempatkan Pada rbSubDetail
QRDBText
Dataset:DM.Tbarang  , DataField:kdBarang
Tempatkan Pada rbSubDetail
QRDBText
Dataset:DM.Tbarang , DataField:Nama
Tempatkan Pada rbSubDetail
QRDBText
Dataset:DM.TBarang , DataField:JmlStok
Tempatkan Pada rbSubDetail
QRDBText
Dataset:DM.TBarang , DataField:Satuan
Tempatkan Pada rbSubDetail

Susun semua komponen tersebut sesuai gambar berikut.























Okey.Terlihat bahwa komponen QRbarang menutupi form Input Barang.Seret ke samping agar QRbarang tak terlihat.Lalu resize form input barang sesuai dengan kondisi semula.Selanjutnya , double-klik btnCetak lalu ketikan kode berikut.


procedure TFinputBarang.BtnCetakClick(Sender: TObject);
begin
 if QRbarang.available=true then
  begin
   QRbarang.Refresh;
   QRbarang.Prepare;
   QRbarang.PreviewModal;
  end;
end;

Coba jalankan program lalu inputkan beberapa data.Setelah di simpan , tekan tombol cetak.Maka bila tidak ada kesalahan akan tampil laporan data yang telah di input sebelumnya.Sekian tutorial kali , semoga bermanfaat.

Oia , bila anda berminat untuk mempelajari delphi 7 dari tingkat dasar sampai mahir membuat aplikasi database sendiri.Silahkan kunjungi blog video tutorial saya DISINI.Tersedia video tutorial praktek selama 3 jam yang akan menuntun anda dengan mudah mempelajari pemrograman Delphi 7.

Simak Juga Tutorial Lainnya:

0 komentar:

Posting Komentar